BAMBANG PAMUNGKAS | TANYA & JAWAB

  • home
  • /
  • Bambang Pamungkas | Tanya & Jawab

Menurut Anda, berapa persentase peluang Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2011?

Australia diatas kertas adalah unggulan di group ini, satu tempat hampir pasti milik mereka.. sekarang tinggal kita berusaha untuk menjadi pendamping mereka, kita mempunyai sejarah yang bagus ketika melawan Kuwait, sedang Oman menurut saya hanya sedikit di atas kita.. Memaksimalkan setiap partai kandang akan menjadi kuncinya, dengan komitmen dan kerja keras serta sedikit bumbu keberuntungan saya rasa peluang kita masih cukup besar..

Apa yang Anda ketahui tentang kekuatan Oman, Australia, Kuwait yang tergabung bersama Indonesia di kualifikasi Piala Asia 2011?

Saya rasa semua sudah mengetahui Australia mereka adalah tim yang sangat kuat, sedangkan Oman kita pernah bertemu saat persiapan Piala Asia kemarin, walaupun saat itu kita kalah, akan tetapi pertandingan berjalan berimbang, sedang Kuwait saya sendiri kurang begitu tahu, yang saya tahu kita membunyai rekor yang cukup baik ketika bertemu mereka, saat Piala Asia 1996 dan 2000 kita selalu mampu menahan mereka..

Apa himbauan Anda untuk rekan-rekan sesama anggota timnas, menyongsong laga Pra Piala Asia mulai 19 Januari nanti?

Selama 4 episode Piala Asia terakhir kita selalu mampu berpartisipasi, tidak hanya berpartisipasi akan tetapi kita juga selalu mampu memberikan kejutan, sehingga jika kita sampai gagal lolos ke Piala Asia 2011, jelas itu prestasi yang sangat kurang baik.. "Jangan sampai kita diingat sebagai generasi yang gagal"..

Apakah Anda merasakan harapan publik kepada Anda melebihi yang dirasakan pemain lainnya?

Sebagai salah satu pemain yang senior menurut saya itu hal yang wajar, akan tetapi satu hal yang membuat saya miris adalah mengapa kegagalan kali ini terkesan hanya menjadi tanggung jawab saya, di luar konteks pelatih tentunya..
Anda lihat sendiri bagaimana pers dan masyarakat begitu memojokkan saya, akan tetapi itu adalah konsekuensi sebagai pemain nasional, dan sejujurnya saya berterima kasih atas tekanan yang diberikan kepada saya, karena tekanan akan membuat saya selalu terjaga, tekanan akan membuat saya merasa untuk harus terus belajar dan tekanan akan membuat saya lebih berusaha untuk menggali kemampuan saya sampai batas maksimal.. Sepakbola tanpa tekanan akan terasa hambar..

Anda tampak tidak dalam performa terbaik akhir-akhir ini. Apa yang terjadi dengan seorang Bepe?

Betul, saya sangat setuju dengan pendapat Anda, saya memang tampil jauh dari kata baik pada Piala AFF kemarin.. Saya sendiri tidak tau penyebab pastinya dan saya sendiri tidak ingin mencari-cari alasan.. akan tetapi setiap pemain pasti akan mengalami masa-masa dimana dia kehilangan sentuhannya, akan tetapi saya optimis saya akan kembali pada permainan terbaik saya, yang harus saya lakukan adalah berusaha berlatih lebih keras dan bersabar.. Semua kembali kepada diri saya sendiri bukan orang lain..