BAMBANG PAMUNGKAS | TANYA & JAWAB

  • home
  • /
  • Bambang Pamungkas | Tanya & Jawab

Anda memiliki Bambang Pamungkas Foundation. Apa tujuan didirikannya Bambang Pamungkas Foundation dan bagaimana ide awalnya?

"Manusia yang baik adalah manusia yang bermanfaat bagi sesamanya".. itu adalah ide awalnya, saya hanya ingin membuat diri saya bermanfaat bagi orang lain walaupun dalam skala yang sangat kecil.. Yayasan itu sendiri sejujurnya masih dalam proses dan belum berjalan sebagaimana mestinya, akan tetapi Insya Allah dalam waktu dekat akan segera berjalan.. Mohon doanya saja..

Apakah hal tersebut termasuk hobi Anda? Apa hobi Anda di luar sepak bola?

Tujuan saya menulis adalah untuk memotifasi diri saya sendiri, karena melalui tulisan, saya mampu membangkitkan memori-memori yang membuat saya sampai pada titik dimana saya berdiri saat ini, dan itu mampu memotifasi saya untuk terus berusaha menjadi lebih baik.. Hobby saya sendiri sebenarnya adalah memasak, kurang lazim memang, tetapi memasak membuat saya mampu sejenak melupakan pekerjaan saya..

Anda memiliki website pribadi, apakah Anda senang menulis?

Ide awalnya adalah untuk meluruskan berita-berita tentang diri saya yang selama menurut saya banyak yang tidak sesuai dengan kenyataan, di website itu saya banyak menulis artikel berdasarkan pengalaman, opini, pemikiran serta hal-hal yang terjadi dengan diri saya, dengan demikian para penggemar akan mengetahui siapa Bambang Pamungkas yang sebenarnya...

Saat ini Anda sudah menjadi harapan masyarakat Indonesia di pentas sepak bola, pernah merasa terbebani dengan predikat tersebut?

Saya melihat itu bukan sabagai beban akan tetapi lebih kepada sebuah tanggung jawab, memang pada kenyataannya banyak tekanan terhadap diri saya, akan tetapi semua itu adalah konsekuensi yang harus saya hadapi. Karena menurut saya dalam setiap profesi dibutuhkan tekanan, karena tekanan akan membuat kita selalu terjaga, tekanan akan membuat kita merasa untuk harus terus belajar dan tekanan akan membuat kita berusaha untuk menggali kemampuan kita sampai ke batas maksimal...

Siapa tokoh idola Mas Bambang sewaktu kecil? Ada pengaruhnya terhadap kehidupan anda saat itu?

Tokoh idola saya sewaktu kecil adalah ayah saya.. Ayah saya adalah pahlawan saya..